Inilah Cara Banned Akun Hago dan Cara Hapus Akun Sendiri dengan Mudah
Banyak game yang mempertemukan penggunanya dengan sesama pemain di negara sendiri maupun di belahan dunia lain salah satunya game Hago. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri karena lawan atau partner bermain menjadi beragam. Meski begitu, terkadang ada tingkah gamer di Hago yang cukup mengganggu dan perlu disingkirkan dengan cara banned akun Hago oknum tersebut.
Hago sendiri merupakan permainan online ringan yang banyak melakukan battle pada berbagai game di dalamnya. Berbeda dari game MOBA yang berupa peperangan atau tembak-tembakan. Hago dikonsep lebih santai dan memiliki fitur obrolan antar pemain. Teman game online ini bisa menyenangkan ataupun sebaliknya.
Singkirkan Pengganggu di Hago dengan Cara di Banned
Meski terdengar kejam, melakukan banned pada akun yang benar-benar mengganggu tidak salah untuk dilakukan. Hal ini agar pengguna dapat merasa tenang dan damai saat bermain tanpa perlu merisaukan gangguan dari oknum tersebut. Milikilah teman-teman positif meski dalam game dan hindari akun yang berperilaku tidak baik dengan cara memblokirnya seperti di bawah ini:
- Akses aplikasi Hago di ponsel pengguna.
- Jika belum login atau akun telah keluar, masuklah terlebih dahulu dengan akun yang dimiliki.
- Pada laman utama pengguna akan menemukan lambang pesan di bagian bawah layar tepatnya di jajaran icon menu yang berada di tengah.
- Dalam menu pesan tersebut temukanlah akun yang ingin diblokir oleh pengguna agar tidak dapat lagi mengirim pesan atau battle dengan pengguna.
- Buka akunnya dengan menekan foto profil yang ditampilkan.
- Pengguna akan dihadapkan pada foto profil akun tersebut yang lebih besar layaknya membuka profil aplikasi WhatsApp dan tekanlah titik tiga yang ada pada bagian atas sebelah kanan.
- Ada dua opsi yang muncul setelah menekan titik tiga tersebut yakni “Blokir” dan “Laporkan”. Untuk melakukan banned tekan “Blokir” tanpa ragu.
- Nantinya aplikasi akan memberikan notifikasi bahwa akun tersebut telah sukses terblokir dengan pesan “Sudah diblokir” sesaat setelah pengguna melakukan pemblokiran.
- Dengan ini akun tersebut tidak akan bisa menghubungi pengguna lagi.
Inilah Cara Banned Akun Hago dan Cara Hapus Akun Sendiri dengan Mudah.
Hilangkan Jejak di Hago dengan Menghapus Akun Sendiri.
Setelah mengetahui cara banned akun hago tadi, mungkin pengguna mulai merasa bosan dan ingin mengakhiri aktivitas di Hago. Menghapus akun tidak sama dengan menghapus aplikasinya yang mana hanya perlu uninstall lalu selesai. Agar pengguna tidak meninggalkan jejak di Hago, lakukan hal berikut untuk menghapus akunnya:
1. Hapus Cache Aplikasi untuk Membuatnya Logout Otomatis
Langkah pertama masuklah ke pengaturan dan cari menu yang berisi kumpulan aplikasi yang telah terinstall di ponsel. Jika pengguna memiliki Hago, tentunya aplikasi tersebut dapat ditemukan pada installed apps ini dan tekanlah aplikasi tersebut. Disana akan ditampilkan informasi mengenai aplikasi dan pengguna bisa segera menghapus data dan cache di dalamnya.
2. Minta Bantuan Developer Game Hago dengan Mengirimkan Request
Cara di atas sebenarnya tidak dapat menghapus akun Hago secara permanen karena hanya mengeluarkan akun pengguna dari aplikasinya. Agar akun benar-benar terhapus permanen dan hilang jejaknya, pengguna bisa menghubungi developer Hago melalui [email protected]. Lalu kemudian, sampaikan permintaan untuk menghapus akun. Jangan lupa berikan informasi akun seperti username, email hingga nomor ponsel terkait agar bisa diproses.
Itulah cara banned akun Hago yang mengganggu dan cara menghilangkan akun Hago pengguna. Selain melakukan banned dengan memblokirnya, pengguna juga dapat melaporkan oknum tersebut pada pihak Hago dengan memberikan laporan dan bukti yang jelas agar keluhan pengguna dapat diproses. Jangan ragu untuk bertindak agar para oknum pengganggu yang memanfaatkan game online bisa dibasmi tuntas.
Baca Juga :
Inilah 2 Versi Cara Hapus Akun Hago.